Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label matematika

Memahami Bahaya Eksponensial Sebuah Wabah

Memahami Bahaya Eksponensial Sebuah Wabah Ilustrasi. Sumber: https://media.wired.com/photos/5e7422f18dd572000828b6cd/16:9/w_2287,h_1286,c_limit/Science_exponentialgrowth_852299026.jpg Mohamad Fikri Aulya Nor, Astronomi ITB Menghadapi wabah virus Corona atau Covid-19 yang menjadi pandemi dunia, pemerintah Indonesia memberlakukan PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar. Kebijakan yang populer dengan nama social distancing  itu dipercaya dapat menghambat persebaran wabah akibat kontak fisik secara signifikan. Pusat-pusat kerumunan, seperti kantor, sekolah, kampus, bahkan masjid dibatasi atau ditutup. Bahkan beberapa pemerintah daerah menerapkan lockdown  atau karantina lokal di mana warganya diminta untuk tetap berada di rumah dan orang tidak bisa keluar-masuk daerah tersebut. Hal ini dilakukan agar dapat meminimalisasi kontak fisik yang berpotensi penularan. World Health Organization (WHO) ‘Badan Kesehatan Dunia’ dan para ahli epidemi juga menyarankan kita untuk mel